Spiritualitas dan Ilmu Pengetahuan

Penyembuhan dengan Suara 

Oleh Grup Berita Amerika Serikat

Kekuatan musik adalah salah satu alat tertua yang dipergunakan untuk penyembuhan. Saat ini ada banyak praktisi medis yang menemukan teknologi suara untuk menyembuhkan dan memulihkan. Hukum yang mengatur fisika kuantum telah menunjukkan bahwa segala sesuatu di alam semesta terbentuk dari medan yang bergetar dan tidak terkecuali dengan tubuh manusia. Suara dikenal sebagai bentuk energi bergetar yang paling penting karena ia menciptakan segala bentuk yang lain. Ia bisa menciptakan berbagai bentuk dari medan yang berbeda ini, dan getaran dari sumber manapun bisa mempunyai pengaruh yang menguntungkan maupun merugikan bagi kesejahteraan kita secara keseluruhan.

Bagaimana Penyembuhan Suara Bekerja? Menurut penelitian ilmu pengetahuan, tubuh biasanya bergetar pada frekuensi tertentu. Ini berarti setiap organ, setiap tulang, setiap sel di dalam tubuh bergetar pada frekuensi masing-masing. Ketika suatu organ di dalam tubuh tidak selaras, maka ia akan mempengaruhi seluruh tubuh dan orang tersebut jatuh sakit. Melalui prinsip resonansi, maka sangat memungkinkan untuk menggunakan suara dan musik untuk mengembalikan tubuh menjadi selaras. Ahli penyakit kanker Dr. Mitchell Gaynor menjelaskan bahwa ada kecenderungan terhadap keselarasan pada alam. Pertimbangkan contoh dari dua metronome di dalam ruangan yang sama menghentak pada ritme yang berbeda. Akhirnya, atas keserasian mereka masing masing, mereka mulai menghentak secara sinkron satu dengan yang lainnya. Kita tidak hanya mendengar dengan telinga kita, tetapi kita sesungguhnya merasakan getaran suara dengan setiap sel di dalam tubuh kita.

Zaman sekarang semakin banyak dokter menggunakan gelombang cahaya untuk memusnahkan tumor tanpa mengakibatkan kerusakan jaringan yang normal. Frekuensi suara juga bisa digunakan pada tingkatan sel. Fabien Maman, seorang pemusik dan ahli akupuntur, melakukan penelitian pada tahun 1997 di Paris, Perancis dan membuktikan bahwa sel kanker bisa diledakkan oleh suara.

 

Sel kanker tidak bisa menahan peningkatan akumulasi frekuensi getaran dan meledak

Gambar-gambar menunjukkan struktur sel kanker dengan cepat menjadi berantakan ketika Fabien Maman mengunakan sembilan frekuensi yang berbeda. Cukup empat belas menit untuk meledakkan sel tersebut. Ketika Maman membunyikan skala yang sama pada sel, keseluruhan sel kanker mengalami ledakan dalam sembilan menit. “Suara manusia mengandung sesuatu dalam getarannya yang membuatnya lebih kuat daripada alat musik manapun.” Maman mengatakan, “Inti sel dari sel kanker ternyata tidak sanggup mempertahankan strukturnya begitu gelombang frekuensi suara menyerang selaput cytoplasma dan selaput inti.” Getaran suara benar-benar mengubah struktur sel.

Tidak heran Guru selalu berkata bahwa Metode Quan Yin ( Metode kontemplasi pada Cahaya dan Suara batin) dapat menyembuhkan segala penyakit. Di dalam Alkitab dikatakan, “Pada mulanya adalah Firman, dan Firman tersebut bersama dengan Tuhan, dan Firman tersebut adalah Tuhan.” (Yohanes 1:1) Firman ini adalah Suara batin. Guru berkata, “Ia bergetar dalam segala kehidupan dan menopang seluruh alam semesta. Alunan batin ini bisa menyembuhkan segala luka, memenuhi segala keinginan, dan memuaskan segala dahaga duniawi. Suara ini penuh dengan kekuatan dan cinta kasih. Karena kita diciptakan dari Suara ini, maka berhubungan dengannya akan memberikan kedamaian dan kepuasan dalam hati kita. Setelah mendengar Suara ini, maka keseluruhan diri kita akan berubah, seluruh pandangan kita terhadap hidup juga akan berubah menjadi lebih baik.

Ketika Guru ditanya tentang bagaimana Suara batin bisa menyucikan kita, Guru berkata, “Ketika Anda menuangkan air ke tubuh Anda, berikan sedikit sabun, lalu Anda bilas dengan air, dengan demikian debu akan menghilang. Sama halnya, secara tak tampak pikiran kita dikotori oleh pikiran yang tidak baik, oleh pikiran negatif, dan jika Anda terus menggunakan suara pada getaran yang lebih tinggi, maka ia akan melenyapkan getaran yang lebih rendah, seperti kerja elektronik. Ini adalah metafisik, tetapi ia benar-benar membersihkan; itulah sebabnya setiap hari Anda berubah menjadi lebih baik dan baik.” (Disampaikan saat Retret Internasional 4 hari, Sydney, Australia, 10 Mei 1997, DVD #582)

Kita bisa melihat secara jelas bahwa Metode Quan Yin tidak hanya baik bagi kemajuan rohani, tetapi juga memperbaiki kesejahteraan kita dalam segala bidang.