Ibu dari Anak yang Hilang di Sudan
♥♥♥♥♥♥♥♥♥
Oleh Grup Berita Arizona, AS (Asal bahasa
Inggris
Saudari Reita Hutson adalah seorang wanita mungil yang diberkati dengan senyum yang ceria dan rambut perak yang bersinar, serta ibu dari 400 Anak Yatim Piatu di Sudan. Di Sudan ada lebih dari 30.000 anak yatim piatu akibat Perang Sipil Rakyat Sudan yang Kedua. Bagi mereka, Saudari Hutson adalah sumber kasih dan alasan mengapa mereka mendapatkan kesempatan untuk hidup sukses setelah dewasa di Amerika Serikat melalui pendidikannya. Cerita Anak Yatim Piatu yang dipaksa kabur dari rumah mereka setelah kampung mereka dihancurkan telah mendapatkan perhatian dunia di akhir tahun 1990. Bertahun-tahun, para pemuda menempuh perjalanan bersama sejauh ribuan mil, dengan kaki telanjang dan lapar. Mereka saling menjaga dan melindungi satu dengan yang lainnya. Ribuan orang tewas selama perjalanan hingga akhirnya mereka pindah ke tenda pengungsi. Di sana mereka setiap hari bertahan hidup dengan satu galon air dan makanan yang serba kurang. Ketika AS dibuat sadar tentang keadaan anak-anak yang mengerikan, pemerintah membantu memindahkan ribuan anak ke AS, dimana ada 400 orang diberangkatkan ke Arizona. Begitu mendengar cerita mereka melalui laporan media, Saudari Reita Hutson sangat tersentuh dan bersumpah untuk menolong mereka. Lalu secara kebetulan ia bertemu dengan seorang pria di toko pangan tetangga yang merupakan salah satu Anak Yatim Piatu. Pertemuan ini menjadi awal dari misi mulianya – memberi pendidikan dan bantuan kesehatan gigi kepada semua Anak di Arizona. Nama pria tersebut sekarang adalah Gabriel – inspirasi di belakang nama organisasi Saudari Hutson. Impian Gabriel: Amal untuk Anak Yatim Piatu di Sudan.
|