Lintasan Peristiwa

Kosta Rika

Membawa Kasih Tuhan ke Kosta Rika

Oleh Grup Berita Kosta Rika (Asal bahasa Spanyol)

[Pelabuhan Limon] Pada hari Jumat, 14 Maret, Tahun Emas 5 (2008), rekan-rekan inisiat di Kosta Rika mengunjungi Pelabuhan Limon untuk mengadakan seminar vegetarian dan menyebarkan ajaran Guru. Satu minggu sebelumnya, mereka membagikan brosur-brosur di kota untuk menginformasikan penduduk lokal akan kegiatan yang akan diselenggarakan tersebut. Ruang konferensi dipenuhi suasana yang menyenangkan. Pengunjung yang datang melebihi perkirakan sebelumnya. Rekan inisiat memutar salah satu DVD Guru mengenai perubahan iklim. Makanan vegetaran juga dihidangkan dan beberapa pengunjung membawanya pulang untuk dibagikan kepada anggota keluarga mereka. Seorang tamu menanyakan secara rinci bagaimana para rekan inisiat dapat menghidangkan makanan vegetarian dengan begitu lezat. Banyak informasi mengenai vegetarian dan juga resep-resep lezat vegetarian yang dibagikan. Beberapa tamu menyatakan bahwa mereka telah bervegetarian, dan mengekspresikan kegembiraan mereka terhadap kelompok kita karena telah mempromosikan makanan yang sehat. Beberapa bahkan langsung mendaftar untuk belajar Metode Kemudahan.

Rekan-rekan inisiat menyadari bahwa saat mereka melayani masyarakat dengan penuh kasih, orang-orang akan menjadi lebih terbuka dalam menerima kasih tanpa batas dari Guru.

[Liberia] Pada tanggal 3 dan 4 Mei, para rekan inisiat mendistribusikan brosur-brosur SOS pada pameran buku di Guanacaste, salah satu kota di Liberia. Para pengunjung sangat bersyukur karena telah diberikan informasi akan situasi terakhir dari planet kita. Dua orang pengunjung bahkan menjadi relawan untuk membantu membagikan brosur-brosur dan memperlihatkan ketertarikan mereka terhadap latihan spiritual.

Pada pameran tersebut, rekan-rekan inisiat mendapatkan kesempatan untuk bertemu dengan penulis asal Kosta Rika, Flor Gutierrez, yang telah bervegetarian selama 15 tahun. Beliau secara aktif terlibat dalam proyek penanaman seribu pohon di sepanjang perbatasan gunung berapi di Kota Alajuela. Beliau juga memuji anggota kelompok kita yang telah begitu berani melakukan tugas semacam itu.

Rekan-rekan inisiat merasa gembira saat melihat para pengunjung yang begitu terbuka terhadap pesan-pesan yang disampaikan dan atas keprihatinan mereka akan kondisi terakhir planet kita.

[Kota Bagaces] Baru-baru ini, ketika rekan-rekan inisiat Kosta Rika mendistribusikan brosur-brosur SOS perubahan iklim di La Fortuna De Bagaces, mereka mendapatkan berkah dengan mendapatkan sambutan yang positif. Seorang pria yang bertugas mengantarkan tagihan-tagihan kemudian menjadi relawan untuk membantu mereka menyebarkan 200 brosur. Seorang guru sekolah meminta brosur yang lebih banyak untuk dibagikan kepada para murid-muridnya dan hampir seribu brosur yang didistribusikan di kota. Orang-orang sangat senang dan berterima kasih kepada rekan-rekan inisiat atas informasi yang disampaikan serta beberapa dari mereka memberikan komentar tentang pemanasan global. Rekan-rekan inisiat berencana untuk mengunjungi sekolah-sekolah dalam waktu dekat untuk memberikan pendidikan kepada anak-anak mengenai perlindungan lingkungan


 

Media Mendukung Gaya Hidup Mulia

Oleh Grup Berita Kosta Rika (Asal bahasa Spanyol)

[San Jose] Gaya Hidup vegetarian mulai populer di Kosta Rika, seperti yang diungkapkan media lokal bahwa penyebabnya adalah karena vegetarian memberi manfaat terbaik bagi masyarakat di sana.

Salah satu dari tokoh utama dari negara itu dalam mendukung vegetarisme adalah seorang pengacara dan presiden dari APEV Asociación para la Promoción de la Ética Vegetariana (Asosiasi untuk Mempromosikan Etika Bervegetarian), Marcelo Galli, yang menjalankan usaha sebuah majalah dan situs internet, juga mengirimkan kata-katanya dan membagi-bagikan selebaran mengenai cara hidup vegetarian ke seluruh Kosta Rika. Untuk mendukung program Hari Ching Hai di Supreme Master Television, Tuan Galli mengirimkan sebuah pesan kepada Guru yang ditulisnya dengan sepenuh hati. Sebagai penghargaan atas usaha-usahanya, anggota dari Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai menghadiahkan Beliau surat penghargaan dan buku Guru Anjing-anjing dalam Hidupku pada tanggal 28 Maret, Tahun Emas 5 (2008).

Sebagai tambahan, Majalah masakan yang paling dibaca luas di Kosta Rika, Rebista Sabores, akan menerbitkan artikel sejumlah 9 halaman yang isinya mengenai gaya hidup vegetarian dalam berita terbaru. Usaha yang membangun ini menginspirasikan banyak orang di negara ini untuk beralih ke gaya hidup mulia tanpa daging.