Malaysia

Berbagi Pesan Pemanasan Global Di Kebun Binatang Nasional
 

Oleh Grup Berita Kuala Lumpur (Asal bahasa Inggris) 

 

[Kuala Lumpur] Pada tanggal 18 April, Tahun Emas 6 (2009), para insisat di Kuala Lumpur turut ambil bagian pada sebuah seminar bulanan rutin yang diorganisir oleh Kebun Binatang Nasional Malaysia untuk merangkul para pengunjung dari berbagai kalangan usia. Acara tersebut dimulai dengan sesi penanaman pohon yang dihadiri oleh pegawai pemerintahan dan tamu-tamu dari perusahaan swasta. Pengunjung yang datang lebih awal disambut dengan burger vegan dan paket “kesadaran lingkungan”, yang mendapat sambutan yang antusias serta respon yang positif. Saat rehat kopi dan makan siang, para peserta mendapatkan kejutan yang menyenangkan dari hidangan pembuka vegetarian lezat yang dihidangkan oleh para inisiat. Terima kasih atas bantuan yang hangat dari Bpk Junaidi, pegawai dari Departemen Pendidikan, dan yang mengorganisir seminar. Seluruh pengunjung ke Kebun Binatang pada hari tersebut mendapatkan selebaran SOS dan DVD, juga menyaksikan SOS video Selamatkan Bumi ini saat acara berlangsung.

Dari interaksi mereka dengan para tamu, sangat jelas bagi para inisiat bahwa krisis pemanasan global dan hubungannya langsung dengan peternakan sebagai penyumbang terbesar emisi gas rumah kaca mendapatkan lebih banyak perhatian dari orang-orang. Seorang peserta yang telah bervegetarian selama sebulan setelah memahami masalah, memprediksi bahwa hal ini hanyalah masalah waktu sebelum lebih banyak orang yang mengerti kebenaran dan mengubah kebiasaan makan mereka. Seseorang yang telah bervegetarian seumur hidup dan sering melakukan perjalanan bisnisnya ke Eropa, Amerika, dan negara bagian lain di Asia, berpikir sangat mudah untuk menjadi vegetraian saat ini. "Tidak ada alasan untuk tidak mempertimbangkan pola makan nabati, khususnya dalam menghadapi krisis lingkungan yang merata ini," tambahnya.

Setelah menyaksikan betapa antusiasnya hasil demonstrasi oleh para inisiat kita dalam mempromosikan isu lingkungan, Bpk. Junaidi menjadi termotivasi untuk menyelenggarakan sebuah acara khusus pada bulan Juni untuk meningkatkan kesadaran yang lebih tinggi akan pemanasan global. Terima kasih Kebun Binatang Negara, khususnya Bpk. Junaidi atas bantuannya mendorong pemahaman yang lebih jelas akan tanggung jawab kita terhadap alam, Bumi kita.

 

Pameran "Jadilah Vegetarian, Bertindaklah Hijau, Selamatkan Bumi" di Sekolah

Oleh Grup Berita Johor Bahru (Asal bahasa China) 

 

[Johor Bahru] Untuk membantu para siswa agar lebih mengerti mengenai pemanasan global dan cara-cara untuk mengurangi krisis, Center kita di Johor Bahru mengadakan pameran "Jadilah Vegetarian, Bertindaklah Hijau, dan Selamatkan Bumi" di Sekolah Lanjutan Atas Foon Yew pada tanggal 23 Maret, Tahun Emas 6 (2009). Sebagai tambahan, rekan-rekan inisiat menayangkan video, membagikan DVD, dan selebaran mengenai perubahan iklim, serta informasi tentang cara untuk bertindak ramah lingkungan kepada para siswa dan guru. Mereka juga mendemonstrasikan cara menyajikan sandwich vegan dan menawarkan contoh gratis makanan kecil vegan untuk dicicipi kepada para peserta. Banyak siswa yang dengan semangat meminta resep-resep vegetarian, sementara para guru tertarik dengan enzim-enzim multiguna yang dapat mengganti banyak produk-produk kimiawi, serta mendiskusikan bagaimana membuatnya dari sisa kulit buah-buahan.

Menjadi harapan tulus kami agar kegiatan ini dapat mendorong lebih banyak siswa dan guru lagi untuk bergabung dalam keluarga vegetarian dan memerangi pemanasan global dengan kegiatan yang nyata.