Tanya Jawab Pilihan

Cara

Mengurangi

Ego

Disampaikan oleh Maha Guru Ching Hai, Retret Internasional 4-Hari, Washington DC, Amerika Serikat, 25 Desember 1997
(asal dalam bahasa Inggris) Kaset Video No.610

T: Jenis latihan apa yang dapat saya lakukan untuk mengurangi ego saya?

G:Lanjutkan saja bermeditasi. Semakin banyak Anda bermeditasi, semakin banyak hal yang dapat Anda  sampaikan kepada diri Anda sendiri, “Ini tidak baik: Kendalikan!” Jangan selalu menyerah pada tuntutan ego Anda. Karena mudah untuk menyalahkan orang lain atas kegagalan kita, mudah marah pada banyak hal, mudah menyerah pada keinginan dan nafsu kita sendiri. Mudah. Maka, usahakan mengubahnya dan melunakkannya.

T:Tetapi kadang kala Anda berada dalam situasi itu, dan telah melakukannya sebelum Anda akhirnya menyadari Anda telah melakukan kesalahan.

G: Saya mengerti. Maka lain kali, dalam situasi yang serupa, Anda akan mengetahui. Begitulah cara Anda belajar, belajar dari kesalahan Anda. Maafkan diri Anda, dan ambil hikmahnya. Karena bila Anda tetap terus melakukan hal yang sama lagi dan lagi, dan Anda mengetahui itu salah tetapi Anda terus melakukannya, nantinya Anda tidak akan dapat mengubahnya lagi! Itu akan menjadi suatu pola, dan Anda bertindak dengan sendirinya. Bila Anda membiarkan diri Anda rusak atau buruk, akan menjadi masalah besar nantinya.



~Hal sebelumnya