Kasih dalam TIndakan

Amerika Serikat

Rasa Welas Asih Maha Guru Ching Hai terhadap Para Pelajar Au Lac
Yayasan Beasiswa Asosiasi Pelajar Vietnam di Perguruan Tinggi Orange Coast

Dilaporkan oleh Tim Hiburan, Los Angeles, California, Amerika Serikat
Bangsa Au Lac adalah bangsa yang sangat spiritual. Pada peta, kalian dapat melihat bentuk fisik negara Au Lac yang unik, seperti bentuk “S” atau seperti simbol Tao. Au Lac adalah satu-satunya negara yang berbentuk demikian! Berlatar belakang pegunungan dan menghadap laut, keseluruhan bentuknya adalah seperti ini. Negara ini adalah tanah spiritual yang melahirkan orang-orang hebat. Zaman demi zaman, banyak praktisi spiritual tingkat tinggi, pahlawan-pahlawan besar, dan ahli-ahli filsafat termasyhur telah lahir di negara itu, akan tetapi dunia tidak menyadari kenyataan ini.

~Maha Guru Ching Hai
Dikutip dari “Para Pengungsi Au Lac- Suatu Berkah bagi Dunia"
Center Hsihu, Miaoli, Formosa,  3 April 1992 (Asal dalam bahasa China)

Telah lebih dari 31 tahun, para pengungsi Au Lac meninggalkan Au Lac dengan perahu menuju ke daratan yang tak dikenal. Dibandingkan dengan komunitas imigran lain di Amerika Serikat, komunitas Au Lac termasuk pendatang yang masih baru. Namun, dalam rentang sejarah yang singkat ini, masyarakat Au Lac telah berkembang, bertambah besar, dan menjadi suatu bagian yang utuh dari komunitas dan negara yang telah mereka terima sebagai rumah baru mereka.

Tiga puluh satu tahun kemudian, masyarakat Au Lac yang sekarang tinggal di luar negeri telah menciptakan kestabilan keuangan dan kenyamanan hidup mereka melalui kerja keras dan ketekunan. Meski demikian, karena kepedulian atas status mereka sebagai mantan pengungsi, orang-orang Au Lac terus berusaha keras untuk membangun fondasi yang kuat dan masa depan yang lebih baik bagi anak muda Au Lac dan anggota-anggota komunitas yang kurang beruntung.

Dalam masyarakat mana pun, sangatlah penting untuk membimbing anak muda dalam membangun fondasi moral yang kuat. Penduduk Au Lac di luar negeri telah mengukir sebuah slogan untuk komunitas mereka: “Kekuatan, moralitas, dan kemakmuran dari suatu negara tergantung pada kekuatan, moralitas, dan keindahan hati dari anak muda negara itu.” Generasi muda sesungguhnya merupakan para pemimpin masa depan!

Baru-baru ini, sebuah artikel dalam surat kabar Viet Bao Daily mendapat perhatian Guru. Artikel itu melaporkan kegiatan dari Asosiasi Pelajar Vietnam (VSA) di Perguruan Tinggi Orange Coast. Atas bimbingan Dr. Hue Pham, Yayasan Beasiswa VSA didirikan untuk membantu para pelajar yang kurang beruntung untuk melanjutkan dan meneruskan pendidikan mereka ke institusi pendidikan yang lebih tinggi. Melihat perlunya usaha yang bermanfaat ini, Maha Guru Ching Hai memutuskan untuk menyumbangkan US$10.000 kepada VSA untuk membantu para pelajar yang kurang mampu, sebagaimana yang Dia lakukan di negara-negara lainnya, termasuk sumbangan yang baru-baru ini diberikan untuk dana beasiswa bagi mahasiswa yang sangat miskin di Filipina. (Silakan lihat majalah Berita #170, bagian ”Tetesan dari Lautan Cinta Kasih”.)  

Dalam ceramah “Para Pengungsi Au Lac - Suatu Berkah bagi Dunia”, Maha Guru Ching Hai juga menerangkan:

Bangsa Au Lac memiliki berkah spiritual yang besar, tetapi bukan dalam hal keduniawian. Beberapa dari mereka adalah orang-orang suci. Beberapa orang telah berlatih dengan sangat baik, mencapai tingkatan yang sangat tinggi. Mereka telah mengorbankan posisi yang telah mereka capai dan turun ke dunia sebagai pengungsi dalam upaya untuk membantu dunia ini, menyebarkan benih-benih spiritual di berbagai negara. Hanya Guru yang tahu. Oleh karena itu, saya berusaha keras untuk membantu mereka, tidak hanya karena mereka adalah rekan-rekan sebangsa saya, tetapi juga untuk seluruh dunia.

Lembaga VSA aktif di berbagai perguruan tinggi dan universitas di seluruh Amerika Serikat, termasuk UCLA (University of California, Los Angeles) Yale, dan USC (University of Southern California). Tujuan lembaga itu adalah untuk memperkenalkan keragaman, kesadaran budaya, dan kesuburan komunitas.

Berpusat di Orange County, komunitas Au Lac yang terbesar di luar negeri, VSA Perguruan Tinggi Orange Coast (OCC) dianggap sebagai suatu organisasi yang paling aktif dan paling kuat di antara organisasi sejenis. Setiap tahun, VSA ini menyelenggarakan suatu Malam Kebudayaan untuk merayakan, membagikan, dan memperkenalkan keindahan serta keanggunan tradisi kebudayaan Au Lac.

Pada tanggal 12 Juli Tahun Emas 3 (2006), wakil-wakil dari Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai mengunjungi Perguruan Tinggi Orange Coast untuk menyampaikan sumbangan dalam jumlah besar dari Maha Guru Ching Hai kepada Yayasan Beasiswa VSA. Direktur Pelaksana dari Yayasan Beasiswa VSA, Douglas Bennett dan Dr. Hue Pham, Dekan Penyuluhan dan Pelayanan Khusus, dengan sepenuh hati menyambut kedatangan para anggota Asosiasi dan menyampaikan rasa terima kasih mereka kepada Guru atas nama para mahasiswa.

Direktur Pelaksana Douglas Bennett: Kami sangat bersyukur karena mendapatkan sumbangan sebesar US$10.000 dari Maha Guru Ching Hai untuk mendukung Asosiasi Pelajar Au Lac di Perguruan Tinggi Orange Coast ini. Uang yang disediakan untuk beasiswa itu sangatlah berharga, dan merupakan sumbangan paling besar yang pernah kami terima untuk beasiswa khusus ini. Dr. Hue Pham dan saya sangat gembira karena kami dapat bekerja sama dengan Maha Guru Ching Hai untuk menyediakan tunjangan ini kepada para pelajar kami. Hal itu akan dapat membantu kesuksesan dari banyak pelajar anggota VSA dalam pendidikan mereka, baik di sini di O.C.C. atau jika mereka pindah ke Cal State atau UC di California, maupun di East Coast.

 
Bp.Douglas Bennett (tengah), Direktur Pelaksana Yayasan Beasiswa VSA   and Dr. Hue Pham (kanan), Dekan Penyuluhan, dengan gembira menerima sumbangan sebesar US$10,000 dari Guru Ching Hai untuk para Mahasiswa yang membutuhkan

 

Surat Penghargaan dari Yayasan Perguruan TInggi Orange Coast, Amerika Serikat

Dr. Hue Pham: Saya telah mendengar tentang Maha Guru Ching Hai dan saya telah menyaksikan beberapa acara-Nya di TV. Ketika saya dihubungi dan diberi tahu bahwa ada kemungkinan sumbangan keuangan dari Maha Guru Ching Hai, saya berkata, “Itu sangat luar biasa!” Saya benar-benar menghargai Maha Guru Ching Hai karena memberikan kami beasiswa ini dan ini adalah sumbangan paling besar yang pernah kami terima untuk organisasi ini. Dari lubuk hati saya, dan semua anggota Asosiasi Pelajar Vietnam (VSA) di sini, saya ingin menyampaikan rasa terima kasih yang sangat besar. Dan saya mengharapkan kesejahteraan Beliau, dan saya berharap agar lebih banyak orang yang akan mendengarkan ajaran Beliau, yang merupakan makanan bagi jiwa, karena adanya kebutuhan khusus untuk dapat menemukan kedamaian batin kita. Jika setiap orang dapat menciptakan kedamaian batin mereka sendiri, maka kedamaian itu akan dapat menyebar ke seluruh dunia, itulah harapan saya.

Direktur Pelaksana Bennett juga menulis surat penghargaan kepada Maha Guru Ching Hai atas sumbangan-Nya kepada para mahasiswa.



Sebagaimana yang telah dikomentari Guru dalam ‘Au Lac di Zaman Dahulu Kala’ (DVD #759):

Oleh karena itu, bangsa Au Lac di luar negeri memikul tanggung jawab yang lebih besar daripada bangsa Au Lac yang berada di negeri mereka sendiri, karena sekarang ini di Au Lac, orang-orang tidak memiliki cukup perangkat untuk berkembang. Tetapi, kita yang berada di luar negeri memilikinya, maka kita harus menarik keuntungan penuh dari perangkat-perangkat yang tersedia ini untuk mengembangkan kehidupan spiritual kita, pikiran dan kemampuan kita untuk mencapai tingkatan yang maksimum.

~Maha Guru Ching Hai
Houston, Texas , Amerika Serikat 1 Maret 1991 (Asal dalam bahasa Au Lac)