Saya berharap saya punya tongkat sihir dan dapat mengayunkannya dan “hoop-la,” setiap orang menjadi vegetarian dan planet ini terselamatkan. Tetapi tidak bisa seperti itu, mereka harus menyadarinya sendiri. Mereka harus berlatih untuk memahami kasih, kemudian kasih akan melahirkan kasih; cinta akan melahirkan cinta. Jika saya memaksakan mereka untuk menjadi vegetarian, hal tersebut tidak akan sama. Maksudnya adalah mereka harus melakukannya sendiri agar kasih mereka, cinta yang ada di hati mereka dapat melahirkan kasih dari Surga; juga akan melahirkan cinta dari Surga, dan seperti itulah cara kerjanya. Misalkan saya menyelamatkan seluruh orang di planet ini sekarang juga, katakanlah saya bisa melakukannya. Apakah kalian ingin saya melakukannya? (Hadirin: Ya!) Tentu saja kalian ingin, bagus. Saya juga ingin! Tetapi masalahnya adalah, apa yang akan terjadi pada planet kita? Pikirkan tentang itu. Mereka akan terus saling perang. Mereka akan terus membunuh hewan secara besar-besaran. Mereka akan terus hidup dengan cara yang tidak mulia. Apa baiknya bagi planet ini bila keadaannya tetap seperti itu? Itu seperti di neraka! Untuk hewan-hewan dan orang-orang lain yang berada di daerah konflik perang, itu seperti di neraka. Jadi dengan menyadarkan orang-orang untuk menjadi welas asih dan mulia, itu lebih penting - dan kemudian planet ini akan terselamatkan dengan sendirinya. Saya tahu kalian peduli. Saya juga. Tetapi ini adalah cara satu-satunya, dan cara yang benar. Saya mengasihi manusia, tetapi saya juga
mengasihi hewan-hewan. Dan saya harap manusia dapat
terangkat, sekarang dan seterusnya. Karena jika mereka hanya tetap berpikir,
“Oh tidak terjadi apa-apa.
Walaupun kita terus hidup dengan cara yang buruk, terus membunuh dan
melakukan hal-hal yang tidak baik sedangkan kita masih dapat hidup dan
bahagia, jadi mengapa tidak?” Itu tidak baik bagi mereka, karena hidup terus
berlanjut. Setelah kehidupan mereka di sini selesai,
kehidupan mereka akan berlanjut di tempat lain. Dan jika karma mereka tidak
baik dan mereka mempunyai karma buruk, setelah mereka meninggal mereka akan
mendapatkan balasan yang bahkan lebih buruk. Saya tidak ingin hal itu
terjadi pada mereka. Jadi menyelamatkan kehidupan fisik mereka tidak lebih
penting dari menyelamatkan roh mereka.
|