|
![]() |
Pameran dibuka oleh Menteri Luar Negeri UAE Sheikh Abdullah bin Zayed Al Nahyan, yang kemudian berkeliling dalam pameran dan terutama berhenti pada stan kami untuk mendengarkan pada rekan inisiat kami yang memperkenalkan terbitan Guru. Dia senang menerima bingkisan kami mengenai tiga buku internasional terlaris, Hewan-hewan Liar yang Mulia, Burung-burung dalam Hidupku, dan Seni Surgawi.
Tamu-tamu dari banyak negara menghadiri pekan raya buku dan banyak yang datang ke stan kami untuk membaca buku-buku terbitan Guru dan menghargai serta mencintai buku Burung-burung dalam Hidupku. Perwakilan Dubai dari Dewan Pengembangan Perdagangan Luar Negeri Taiwan juga mengunjungi kami dan menggambarkan dalam laporan khususnya tentang sambutan hangat dari pengunjung terhadap pameran kami tentang perlindungan lingkungan hidup dan cinta kasih terhadap hewan. Seorang laki-laki yang menyaksikan Supreme Master Television membeli hampir semua judul buku, DVD, dan artikel yang tersedia di stan kami. Banyak orang yang senang membeli tanda mata yang diberkahi ini sebagai hadiah untuk orang lain. Hampir seluruh buku dan barang-barang lain terjual habis selama enam hari masa pameran. Bahkan poster angsa (sebuah foto berharga yang diambil sendiri oleh Guru) yang kami gunakan untuk menghias stan… sangat dicari-cari sesudahnya.
Sebagai tambahan daya tarik yang kuat terhadap pameran kami, Rombongan Boneka Kreatif Lautan Kasih mempersembahkan tujuh pertunjukan dari di gedung pertunjukan populer anak-anak. Banyak guru yang membawa murid-murid mereka dan orang tua yang membawa anak-anak mereka untuk menikmati pertunjukan boneka. Anak-anak menonton dengan penuh perhatian dan menjawab dengan penuh semangat terhadap kuis berhadiah, tetapi apa yang sangat mereka sukai adalah berjabat tangan dengan boneka-boneka hewan tercinta mereka. Seluruh gedung pertunjukan diresapi dengan kehangatan hati yang berbahagia. Sebuah perusahaan penerbit dari Timur Tengah yang datang dari sebuah latar belakang budaya yang kaya sangat mengagumi pencapaian artistik luar biasa Guru. Perwakilan dari perusahaan penerbitan dari berbagai negara mengunjungi stan kami dan beberapa menyarankan kepada kami untuk lebih aktif lagi berpartisipasi dalam pekan raya buku. Mereka sungguh-sunguh memberi pujian atas terbitan-terbitan Guru dan berkomentar atas isi yang sangat kaya serta kualitas cetakan yang dapat membuat itu menjadi sebuah hadiah yang baik sekali. Rekan inisiat mengambil kesempatan untuk menyumbang terbitan-terbitan berharga Guru kepada Perpustakaan Nasional, Pemerintah Kota Dubai, VIP, dan penyelenggara pekan raya buku. Pada tanggal 18 Maret, Anggota Asosiasi kami berpartisipasi dalam upacara pemberian Sheikh Zayed Book Award Ketiga yang diadakan di Hotel Emirates Palace. Mereka mewawancarai dan memberikan terbitan-terbitan Guru kepada penerima Penghargaan. Atas undangan dari penyelenggara, Nyonya Vidhu Mittal, seorang koki vegetarian India mendemonstrasikan cara memasak vegetarian di tempat untuk menyenangkan tamu-tamu. Supreme Master Television merekam secara langsung peristiwa tersebut dan mewawancarai Nyonya Mittal serta hadirin. Kami merasakan banyak dukungan dan gembira melihat pola makan vegetarian mulai berakar di daerah ini. Selama perjalanan ini, kami gembira dapat belajar seperti itu, dengan persetujuan dari Menteri Dalam Negeri, HH Lt. General Sheikh Saif bin Zayed Al Nahyan, sebuah asosiasi di bawah Departemen Anjing Polisi UAE yang didirikan untuk menyediakan informasi mengenai pemeliharaan anjing, serta untuk mendidik orang-orang dan mengangkat tingkat kesadaran mereka dalam mencintai sahabat hewan kita. Kami mengunjungi Departemen Anjing Polisi dan mempertunjukkan kepada mereka beberapa tanda mata yang kami bawa dari jauh, termasuk makanan anjing vegetarian, baju anjing surgawi yang dirancang oleh Guru, mangkuk Birdie dan buku Anjing-anjing dalam Hidupku. Kami sangat berterima kasih atas berkah yang luar biasa dari
Guru yang membuat acara ini sukses. Bimbingan yang menakjubkan datang dari
segala penjuru membuat segalanya mungkin dalam menyampaikan kasih sejati
Guru dan pesan kepada jiwa-jiwa haus yang tak terhitung jumlahnya.
|