Mutiara Kebijaksanaan

Kita adalah Manunggal
dengan Sifat Ketuhanan

Disampaikan oleh Maha Guru Ching Hai,
Kuala Lumpur, Malaysia, 30 April, 2000 (Asal dalam bahasa Inggris)
Kaset Video #688

Tuhan adalah Cahaya yang lebih cemerlang daripada beribu-ribu matahari yang disatukan. Tuhan adalah melodi yang mengisi jiwa kita dengan segala kebahagiaan dan kepuasan, tak peduli dimana pun kita berada, tak peduli ras atau kebangsaan apa, tak peduli kita berasal dari latar belakang atau agama apa. Dan jika kita ingin menyentuh Tuhan sebagai salah satu di antara kita, Dia bahkan mewujudkan diri-Nya di antara kita; misalnya, Yesus, Buddha, Muhammad, para Guru Sikh, atau Guru-guru Krishna. Ini semuanya adalah perwujudan Tuhan secara individual, perorangan untuk kita kasihi, kita lihat, kita sentuh dan kita percayai.

Lagi pula, kita masih dapat menghubungi para Guru ini ketika kita menaikkan kesadaran kita ke dimensi Surgawi mereka yang lebih tinggi daripada kesadaran jasmaniah planet ini. Jika saya dapat melakukan hal ini, kalian juga dapat. Jika saudara-saudari inisiat kita dapat, kalian juga dapat. Dan hal ini sedang terjadi sekarang, bukannya seribu tahun yang lalu! Karena kabar baiknya adalah kita menyatu di dalam sistem ini, kita manunggal dengan Sifat Ketuhanan ini, kita menyatu dengan segala yang dapat kita lihat atau impikan atau bayangkan. Itulah kita.


 

Mutiara Kebijaksanaan:

Pengetahuan akan Tuhan Terjadi melalui Seorang Guru
Kita adalah Manunggal dengan Sifat Ketuhanan
Tuhan Dapat Dialami Setiap Hari, Di mana pun

Kontak Langsung dengan Tuhan Membimbing Kita Menuju Kemanunggalan