Laporan dari India

 

Metode Quan Yin
Kembali ke Tanah Suci Buddha


Oleh tim kerja Mumbai

[Mumbai] Di musim semi 2005, sekelompok saudara dan saudari dari Thailand, Formosa dan Jerman berpartisipasi pada Pameran Buku Internasional Mumbai di Kompleks Bandra Kurla mulai dari tanggal 4 Februari hingga tanggal 13 Februari, dan konferensi video di Kamar Dagang India di Mumbai.

 

Pameran Buku Menghasilkan Buah Rohani yang Tidak Terbatas

Pada hari sebelum pameran, ketika barang-barang pameran sedang disusun dan kemudian saat kami sedang bersiap-siap pulang, banyak pekerja yang meminta buklet contoh yang berbahasa India. Merupakan hal yang lazim di India untuk memanggil seorang Guru perempuan sebagai “Bunda Suci” dan kami sangat terharu dengan kekuatan gaib yang ada di mana-mana dari Bunda Suci kami, yang membimbing jiwa-jiwa yang rindu ini kembali ke Rumah. Para pekerja itu sangat tulus dan banyak membantu kami selama pameran.

Sepanjang pameran, para saudari yang melayani sebagai penerima tamu mengenakan Sari (pakaian tradisional India) yang menarik, dan tamu setempat yang berbahasa India menanggapi dengan minat yang tulus di mana banyak tamu dengan hasrat yang besar meneliti publikasi Guru dan terkejut bahwa buklet contoh yang bagus yang dibagikan secara gratis tersedia dalam enam puluh bahasa. Beberapa pelajar memohon agar buklet contoh dapat diterjemahkan ke dalam bahasa India lain seperti Marathi, Urdu, Gujarati, Malayalam dan Kannada. Perwakilan stasiun TV setempat mengunjungi stan kami dan menyiarkannya dalam berita sore.

Banyak guru sekolah dan murid juga singgah ke tempat pameran kami. Mereka mengatakan bahwa mereka sangat menyukai mata Guru yang penuh kasih di dalam poster-poster kami dan merasa seolah-olah Dia hadir secara fisik. Kebanyakan tamu menyatakan kesukaan terhadap pameran ini, mengatakan ada pancaran cahaya dan energi dari setiap sisi, termasuk bunga-bunga segar yang ditata oleh saudari dari Thailand. Di samping itu, banyak pengunjung bertanya tentang Lampu Panjang Umur Cahaya Bulan, yang dipasang pada stan pameran. Mereka merasakan Lampu tersebut memancarkan kebahagiaan, energi kedamaian, dan kagum terhadap rancangan luar biasa dari Guru kita yang terkasih.

Kami juga menjalin hubungan yang sangat baik dengan pengelola stan lain. Beberapa dari mereka mengunjungi stan pameran kami beberapa kali selama pameran. Pada kenyataannya, pemilik stan di seberang kami bahkan ikut membagikan pamflet kami kepada orang yang lewat. Selain itu, polisi dan satuan pengaman yang berjaga di pameran sering singgah untuk mengambil permen yang kami sediakan atau menonton rekaman video Guru. Mereka merasakan sebuah kekuatan dan cahaya yang tidak terlihat oleh mata terpancar keluar dari poster Guru yang besar. Banyak pencari kebenaran mendaftar untuk inisiasi, sementara itu perwakilan dari beberapa institusi pendidikan dan rumah sakit mengundang kami untuk memperkenalkan latihan yang paling kuno di dunia—Metode Quan Yin—di tempat mereka.

Tamu lain yang tertarik pada stan pameran adalah Bapak M.A. Srinivasan, pengarang beberapa buku tentang kerohanian India, mengatakan, “Setiap ucapan Guru dapat ditemukan buktinya dalam harta besar Kitab Suci India.” Setelah belajar Metode Kemudahan dan mendaftar untuk inisiasi, Bapak Srinivasan juga mengatakan bahwa dia ingin menulis sebuah buku tentang “Bunda Suci Ching Hai”, dan memasukkan kutipan kutipan dari Kitab Suci Hindu yang mempunyai relevansi.

Seminar Mendapatkan Sambutan Hangat

Enam hari setelah pameran, kami menyelenggarakan sebuah konferensi video di Kamar Dagang India di Mumbai. Sebelumnya kami dengan senang hati bekerja sama membagikan pamflet-pamflet promosi dan dengan demikian menunjang suksesnya acara tersebut.

Pada hari seminar, kira-kira 270 pencari Kebenaran hadir, dan ketika sedang menonton ceramah Bunda kami dari rekaman video tahun 1999 di London, Inggris, berjudul Menghadapi Kehidupan dengan Berani dengan teks bahasa India, penonton sangat tersentuh oleh bimbingan-Nya yang bijaksana dan ucapan-Nya yang lucu. Sepanjang pertunjukan, penonton kelihatannya sangat mengagumi Guru, tertawa dan bertepuk tangan dan bersatu-padu dengan kekuatan-Nya. Setelah pertunjukan ceramah, 173 peserta, dengan keinginan yang amat besar, tinggal untuk belajar Metode Kemudahan dan 121 pencari yang tulus mendaftar untuk inisiasi.

Atas berkah dari Guru, Pameran Buku Internasional Mumbai 2005 dan seminar video keduanya terselenggara dengan sangat sukses. Selama peristiwa tersebut semua saudara dan saudari yang berpartisipasi sangat terkesan dengan mata rohani orang India yang tajam, yang memungkinkan mereka untuk segera mengenal keagungan Guru, menerima ajaran-Nya yang mulia dan memulai perjalanan pulang melalui bimbingan-Nya yang penuh kasih.

 

Lintasan Peristiw:
Meksiko | Amerika Serikat | Kanada | India | Australia | Korea | Kamerun | Formosa


Daftar Isi

Agenda Kegiatan

Untuk mengimbangi cepatnya peningkatan rohani dari planet kita yang sedang berlangsung saat ini, center setempat dari Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai mengadakan banyak dan banyak lagi seminar video dan kegiatan berbagi-Kebenaran di seluruh dunia. 
Anda dapat bergabung dan berpartisipasi dalam kegiatan ini bersama teman dan sanak keluarga Anda. Untuk jadwal yang terbaru dari kegiatan kami, silakan mengunjungi situs berikut ini:

http://www.godsdirectcontact.org.tw/eng/latest_news/events-datebook.htm