Menciptakan Perkampungan Global yang Welas Asih dan Vegetarian

Singapura

Menyebarkan Vegetarisme
di Karnaval Amal Hidup!’06

Oleh Grup Berita Singapura (Asal dalam bahasa Inggris)

Pada tanggal 13 Agustus Tahun Emas 3 (2006), Center Singapura mengambil bagian dalam Karnaval Amal Hidup!’06 di Taman Pemuda. Organisator karnavalnya adalah Perkumpulan Mahasiswa Sains Universitas Nasional Singapura. Tujuan utama acara ini adalah untuk meningkatkan kesadaran tentang pekerjaan sosial dan sukarelawan. Berbagai sekolah dan organisasi amal juga menyajikan hasil kerja mereka yang menarik.

Banyak mahasiswa sukarelawan dari bermacam-macam organisasi amal dan tamu lainnya yang mengunjungi gerai kami. Mereka mengambil pamflet ‘Cara Hidup Alternatif’ dan bahan-bahan lainnya di pameran atau membeli makanan dan minuman vegetarian kami.

Para inisiat membagikan pamflet ‘Cara Hidup Alternatif’ di daerah sekitarnya. Ada seorang pemuda India yang menerima pamflet kami di dekat pusat pembelanjaan kemudian datang mengunjungi gerai kami kembali. Dengan antusias dia mengambil sendiri bahan-bahan di tempat pajangan, menanyakan lebih banyak informasi mengenai organisasi kami, dan sangat senang menerima buku contoh Guru.

Sukarelawan dari Jasa Perawatan O”Joy (O’Joy Care Services), sebuah organisasi amal yang memberikan pertolongan kepada manula, juga tertarik dengan pamflet kami. Beberapa anggotanya meminta lebih banyak pamflet untuk disebarkan kepada teman-temannya.

Para inisiat membagikan hadiah kue ke setiap gerai. Di samping kue, juga disertai dengan stiker cantik yang mempromosikan gaya hidup vegetarian. Semua orang dengan senang hati menerima hadiah, terutama gerai tetangga kami, Panti Asuhan Man Fut Tong yang menjual makanan vegetarian pada acara tersebut. Sukarelawannya membuka bungkusan hadiah kami dan menggunakan stiker vegetarian untuk menghias beberapa barang pajangannya.

Pada hari itu para inisiat membagikan ribuan pamflet di karnaval dan daerah sekitarnya. Karnaval amal merupakan tempat yang baik untuk menyebarkan pesan ‘Cara Hidup Alternatif’ Guru. Melalui peristiwa ini dan dengan kasih dan berkah Guru, kami tidak hanya berharap akan ada lebih banyak orang yang menjadi sadar akan manfaat gaya hidup vegetarian, tetapi juga semakin banyak yang terlibat menjadi sukarelawan organisasi-organisasi sosial amal dan menawarkan bantuan bagi yang memerlukan sehingga menciptakan suasana yang positif dan harmonis bagi dunia.