Thailand
“Vegetarian untuk Dunia yang Hijau,
Seminar “Selamatkan Bumi”
Oleh Grup Berita Bangkok (Asal bahasa Thailand)
[Bangkok] Sejak awal tahun ini, rekan inisiat di Center Bangkok telah mengirimkan Selebaran SOS ke sekolah-sekolah, departemen pemerintah, dewan lokal dan kotapraja, serta banyak organisasi lainnya dalam usaha untuk menginformasikan pesan Guru tentang pemanasan global dan sedikitnya waktu yang tersisa untuk mengatasi permasalahan ini kepada publik. Pada bulan Juli, Tahun Emas 5 (2008), pejabat presiden Dewan Lokal Klong Dan, Mr. Sangarran Potisiri, mengundang rekan inisiat untuk melakukan presentasi yang berjudul “Vegetarian untuk Dunia yang Hijau, Selamatkan Bumi” yang berfungsi sebagai bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan. ![]() Seminar diadakan pada tanggal 31 juli dan dihadiri oleh 150 siswa tingkat kelima, para guru, dan karyawan Dewan Lokal. Kegiatan dimulai dengan suatu video klip dari program Supreme Master Television yang berjudul “Memancing.” Semua anak mengamati dengan penuh perhatian dan semangat yang besar. Berikutnya, rekan inisiat melakukan permainan dengan para siswa dan pada waktu yang sama menjelaskan kepada mereka dampak negatif dari konsumsi daging dan keuntungan vegetarian Anak-anak menyukai permainannya dan bertanya banyak hal. Sebagian besar dari mereka baru mengetahui informasi kritis ini untuk yang pertama kalinya. Pada bagian ketiga dari seminar, video-video dari rumah penjagalan hewan dan pabrik yang menghasilkan telur dan susu yang sangat mengerikan diperlihatkan kepada semuanya. Anak-anak itu terkejut dan sedih saat mengetahui cara daging, telur, dan susu dihasilkan. Pada bagian penutupan, para siswa diminta untuk menuliskan di kertas merah yang berbentuk hati tentang apa pendapat mereka tentang vegetarian. Secara alami, kebanyakan dari mereka berkata bahwa mereka berniat untuk menjadi vegetarian untuk mengurangi penderitaan hewan dan mereka ingin berbelas kasih kepada hewan. Rekan inisiat mengusulkan kepada mereka untuk menyimpan kertas hati mereka dan menunjukan kepada orang tua mereka. Setelah seminar, semua peserta menikmati
daging ham vegetarian dan sandwich(roti lapis)selada yang disiapkan oleh
rekan inisiat dengan penuh kasih. Banyak anak-anak yang makan lebih dari
satu, dan yang dewasa dibuat kagum oleh lezatnya makanan vegetarian. Setiap
orang juga menerima suatu buklet dengan informasi tentang rumah makan
vegetarian di Thailand, ilmu gizi vegetarian, dan dampak negatif dari
konsumsi daging terhadap lingkungan dan kesehatan manusia. Banyak dari
siswa yang juga menandatangani petisi “Bantuanlah Mengurangi Pemanasan
Global dengan Mengurangi dan Menghindari Konsumsi Daging,” yang disiapkan
oleh rekan inisiat untuk diberikan kepada pemerintah Thailand. Dengan penuh
harapan, semua peserta akan terus melaksanakan pola makan vegetarian dan
menunjukan rasa kasihan terhadap semua sahabat satwa kita.
|